Selain mengganti oli mesin secara rutin, pengguna motor matik juga harus memperhatikan oli transmisi. Oli yang juga disebut dengan oli gardan ini sama pentingnya dengan oli mesin. Nah, apabila dibiarkan, akan berdampak buruk bagi motor. Misalnya akan timbul bunyi pada bak transmisi yang tentunya mengganggu saat berkendara. Jika mengganti oli http://unifiedbrailleforall.com/secrets-the-search-engine-optimization-expert-doesnt-want-you-to-know/ mesin pada skutik umumnya tiap 3.000 km atau per tiga bulan sekali, lalu berapa lama idealnya melakukan penggantian oli gardan? Tatang, pemilik bengkel Tatang Motor, Depok, menyarankan agar waktu penggantian oli gardan disesuaikan dengan penggantian oli mesin. \”Baiknya jarak mengganti oli transmisi itu 1 banding 3 dengan ganti oli mesin.
Maksudnya, setelah 3 kali ganti oli mesin, maka ganti pula oli transmisi,\” katanya, saat ditemui Liputan6.com, Senin (19/10/2015). Tatang menjelaskan, waktu penggantian yang lebih lama ini disebabkan karena kerja oli gardan tidak seberat oli mesin. \”Kalau oli mesin kan kerjanya banyak, kalau oli transmisi hanya untuk pelumas roda gigi saja,\” imbuhnya. Oli gardan yang dibutuhkan tergantung jenis motor itu sendiri. Pada umumnya memang hanya butuh satu botol, tapi untuk model tertentu, misalnya Yamaha Xeon, maka dibutuhkan dua http://www.espaco-astrologia.com/search-engine-optimization-today-nothing-but-the-best-tips/ botol oli gardan. Untuk urusan harga, Tatang mengatakan bahwa satu botol oli harganya tidak terlalu mahal. \”Sekira Rp 15 ribu sampai Rp 25
ribu saja,\” tutupnya.
Pakai motor kopling
Tidak ada komentar:
Posting Komentar